KULIAH KERJA NYATA (KKN) BERSAMA MAHASISWA FARMASI : DESA SEHAT DAN BERDAMPAK
Sebanyak 44 mahasiswa Program Studi Farmasi Fakultas Kesehatan Universitas Hamzanwadi mengikuti pembekalan KKN Bina Desa: Sabtu, 10 Januari 2026 di Microteaching 2 Universitas Hamzanwadi. Lokasi KKN mahasiswa dilaksanakan di Desa Masbagik Timur dan Desa Masbagik Utara Baru. Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Dekan Fakultas Kesehatan Bapak Apt. Arief Rafsanjani, M.Fram. Beliau menyampaikan bahwa KKN Bina Desa pada tahun ini merupakan KKN yang pertama kali diadakan oleh Fakultas Kesehatan. Beliau juga menambahkan arahan agar mahasiswa dapat menganalisis dan menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ditemukan pada desa (lokasi KKN) dengan baik, khususnya pada basis keilmuan kesehatan yang merujuk pada kefarmasian.
Kegiatan pembekalan KKN ini disampaikan oleh Ibu Jeli Marlita, M.Farm yang memberikan materi pembekalan terkait kewajiban, tujuan, menejmen strategi program, serta program yang akan dijalankan selama masa KKN. Beliau menyampikan pada mahasiswa “Bahwa Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini merupakan salah satu peluang bagi mahasiswa dalam mempraktikan ilmu yang sudah diperoleh melaui program-program yang telah disusun” ujarnya. Selain itu, pada pembekalan KKN tersebut juga menghadirkan pemateri dari pihak desa yang dalam hal ini Kaur Umum Desa Masbagik Timur Bapak H.Rusnan Robbi Akbar untuk membekali mahasiswa terkait norma dan etika dalam bermasyarakat yang harus diperhatiakn dan dijalankan oleh mahasiswa selama masa KKN berlangsung. Beliau juga menambahkan bahwa meskipun adek-adek mahasiswa adalah calon sarjana, namun dalam etika bermasayarakat tetaplah bersikap sebagai mahasiswa yang senantiasa menutut ilmu, bukan berusaha untuk menggurui.
Kegiatan pembekalan KKN ini juga dirangkaikan dengan agenda konsolidasi antara mahasiswa peserta KKN dan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), untuk memantapkan program kerja dan agenda-agenda yang akan dilaksanakan sebelum agenda pelepasan mahasiswa ke Desa Lokasi KKN.